Home » » Planet Seukuran Bumi Ditemukan di Luar Tata Surya

Planet Seukuran Bumi Ditemukan di Luar Tata Surya


Rabu, 17 Oktober 2012 09:20 WIB Media Indonesia.com

WASHINGTON--MICOM: Astronom Eropa mengatakan tidak jauh di luar tata  surya kita, ada sebuah planet mirip dengan bumi dalam hal ukuran dan lokasi.  Planet seperti itu adalah planet yang mereka cari di Galaksi Bima Sakti. Planet  itu terletak dengan jarak 40 triliun kilometer dari bumi.  Namun, planet itu sedemikian panas sehingga permukaannya diduga mirip lava. Planet itu mengitari  bintangnya sedemikian dekat sehingga suhu di planet itu diperkirakan mencapai 2.200 derajat Celcius.

Akibatnya, diperkirakan tidak ada kehidupan di planet itu. 

Astronom yang menemukan planet itu menyebut kemungkinan ada planet lain yang mengitari bintang  yang sama di lokasi yang lebih jauh sehingga cukup dingin sehingga ada kemungkinan ada air dan  kehidupan. 

Ditemukannya planet itu berarti di tata surya Alpha Centauri B, ada planet yang letaknya lebih dekat dari  tata surya kita. 

Ditemukannya planet itu menyebabkan sejumlah ilmuwan mendesak NASA dan Badan Luar Angkasa  Eropa untuk menyiapkan misi ke lokasi tersebut setidaknya untuk mengecek kondisi planet itu. 

0 komentar:

Posting Komentar

Flag Country

free counters