Home » » Macam-macam Penelitian

Macam-macam Penelitian


1.      Penelitian historis
a.       Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merekonstrtuksi masa lampau secara sistematis dan obyektif, dengan cara mengumpulkan, mengevaluasi dan memverifikasi.
b.      Ciri-ciri
                          i.            Penelitian historis lebih tergantung pada data yang diobservasi oleh penelitian sendiri. Data yang baik akan dihasilkan oleh kerja yang cermat yang menganalisis keautentikan, ketetapan dan pentingnya sumber-sumbernya.
                        ii.            Penelitian historis haruslah tertib dan ketat, sistematis dan tertur
                      iii.            Penelitian historis tergantung dua data, yaitu data primer, ialah data yang secara langsung diperoleh oleh peneliti dan sumber primer, dan data sekunder adalah data yang diperoleh peneliti dari orang lain atau sumber sekunder jadi bukan orang asli
                      iv.            Penelitian historis menghendaki kritik untuk memperoleh kualitas data. Ada dua macam keritik yaitu
·         Kritik eksternal menanyakan apakah data itu autentik artinya datanya asli atau tiruan dan apabila autentik apakah relevan serta akurat
·         Kritik eksternal yaitu kritik yang menguji motif, obyektifitas, dan kecermatan peneliti terhadap data yang diperoleh. Dengan kritik ini penelitian historis akan lebih ketat.
                        v.            Penelitian historis menggunakan pendekatan yang lebih utama dan dapat menggali informasi yang lebih tua disbanding penelaahan pustaka
2.      Penelitian dekripptif
a.       Pengertian
Penelitian deskriptif adalah penelitian yang berusaha untuk menuturkan pemecahan masalah yang ada sekarang berdasarkan data-data.
b.      Tujuan
Penelitian ini bertujuan untuk pemecahan masalah secara sistematis dan factual mengenai fakta-fakta dan sifat-sifat populasi.
c.       Ciri-ciri
                          i.            Pada umunya bersifat menyajikan potret keadaan yang bias menjangkau hipotesis atau tidak.
                        ii.            Merancanga cara pendekatannya, hal ini meliputi macam datanya, penentuan sampel, penentuan metode pengumpulan data.
                      iii.            Mengumpulkan data
                      iv.            Menyusun laporan
3.      Penelitian perkembangan
a.       Tujuan
Penelitian perkembangan bertujuan untuk menyuelidiki pula dan perurutan perumbuhan atau perubahan sebagai fungsi waktu.
b.      Ciri-ciri
                             i.            Memusatkan pada studu tentang variabel-variabel dan perkembangannya selama beberapa waktu
                           ii.            Dalan studi-studi cross sectional
Biasanya dapat mencakup subyek yang lebih banyak tetapi hanya memotret factor yang lebih sedikit disbanding studi longitudinal.
                         iii.            Dalam studi longitudinal biasanya sulit dalam masalah sampling sebab subyeknya terbatas pada studi longitudinal ini menuntut kontinuitas.
                         iv.            Studi-studi kecenderungan mengandung kelamahan bahwa factor-faktor yang tak dapat diramalkan mungkin masuk dan memodifikasi atau membuat kecenderungan yang didasarkan masa lampau menjadi tidak sah.
4.      Penelitian kasus dan penelitian lapangan
a.       Penelitian kasus memusatkan perhatian pada suatu kasus secara intensif dan terperinci mengenai latar belakang keadaan sekarang yang dipermasalahkan.
b.      kekhususan
                          i.            Subjek yang diteliti terdiri dari suatu kesatuan ( unit ) secara mendalam, sehingga hasilnya merupakan gambaran lengkap atau kasus pada unit itu. Kasus bisa terbatas pada satu orang saja, satu keluarga, satu daerah, satu peristiwa atau suatu kelompok terbatas lain.
                        ii.            Selain penelitian hanya pada suatu unit, ubahan-ubahan yang diteliti juga terbatas, dari ubahan-ubahan dan kondisi-kondisi yang lebih besar jumlahnya, yang terpusat pada spek yang menjadi kasus. Biasanya penelitian ini dengan cara longitudinal.
5.      Penelitian korelasional
Penelitian korelasional bertujuan melihat hubungan antara dua gejala atau lebih.misalnya, apakah ada hubungan antara status sosial orang tua siswa dengan prestasi anak mereka.
6.      Penelitian kausal komparataif
Penelitian untuk menyelidiki kemungkinan hubungan sebab akibat antara faktor tertentu yang mungkin menjadi penyebab gejala yang diselidiki.
Misalnya : sikap santai siswa dalam kegiatan belajar mungkin disebabkan banyaknya lulusan pendidikan tertentu yang tidak mendapat lapangan kerja.
Kekhususan
a.       Pengumpulan data mengenai gejala yang diduga mempunyai hubungan sebab akibat itu dilakukan setelah peristiwa yang dipermasalahkan itu telah terjadi ( penelitian bersifat ex post facto ).
b.      Suatu gejala yang diamati, diusut kembali dari suatu faktor atau beberapa faktor pada masa lampau.
7.      Penelitian eksperimental
Penelitian dengan melakuakn percobaan terhadap kelompok-kelompok ekspremen.Kepada tiap kelompok ekspremen dikenakan perlakuan-perlakuan tertentu dengan kondisi-kondisi yang dapat dikontrol.
Data sebagai hasil pengaruh perlakuan terhadap kelompok ekspremen diukur secara kuantitatif kemudian dibandingkan.
Misalnya, hendak meneliti keefektifan metode-metode mengajar.Penerapan tiap metode dicobakan terhadap kelompok-kelompok coba.Pada akhir percobaan prestasi belajar tiap kelompok dievaluasi.
8.      Penelitian tindakan
Penelitian yang bertujuan untuk mengembangkan keterampilan baru untuk mengatasi kebutuhan dalam dunia kerja atau kebutuhan praktis lain. Misalnya, meneliti keterampilan kerja yang sesuai bagi siswa putus sekolah di suatu daerah.
Penelitian pengembangan keterampilan mengisi program B kurikulum SMA 1984.
Kekhususan
a.       Dipersiapkan untuk kebutuhan praktis yang berkaitan dengan dunia kerja.
b.      Penelitian didasarkan pada pengamatan aktual dan data tingkah laku. Menyiapkan program kerja untuk pemecahan masalah.
c.       Bersifat fleksibel, dapat diadakan perubahan selama proses penelitian bila dianggap penting untuk pembaruan ( inovasi ).

0 komentar:

Posting Komentar

Flag Country

free counters